Headlines
Published On:Thursday, August 30, 2012
Posted by Bahar.Nor

Boat Diterjang Badai, Lima Awak Terlempar ke Laut

* Diselamatkan Boat Jaring

IDI - Satu unit boat nelayan yang digunakan untuk mencari ikan yakni Pukat Belengkong, diterjang badai di perairan laut Desa Kuala Leugeu, Peureulak Kota, Aceh Timur, Senin (27/8) sekitar pukul 21.00 WIB. Akibatnya, lima awak boat terlempar ke laut.

Sekretaris Desa (Sekdes) Kuala Leugeu Peureulak, Abdullah Wahab, kepada Serambi mengatakan, boat tersebut ditumpangi lima awak masing-masing Abdullah, Faisal, Imran, Marzuki, serta Nadar, namun dalam perjalanannya ketika berada sekitar enam mil dari desa itu, tiba-tiba terpa badai yang menyebabkan boat itu oleng dan goyang, akibatnya kelima awak boat itupun terlempar ke laut.

Menurutnya, dari keterangan yang diperoleh sementara, dari lima awak yang tenggelam tersebut, dua diantaranya sudah ditemukan dengan selamat beberapa saat setelah peristiwa, yakni Abdullah dan Faisal. Sedangkan tiga awak boat lainnya ditemukan beberapa jam kemudian yaitu Imran, Marzuki, serta Nandar juga dalam keadaan selamat.

“Mereka selamat karena pada saat terhempas, keduanya sempat memegang kepala atau tutup fiber yang terdapat pada boat itu, sedangkan bagian lainnya pada fiber dipegang oleh tiga rekannya yang tadi, dan dengan tutup fiber itu mereka berenang sekitar tiga jam untuk menepi,”tambahnya.

Dikatakan, pada saat sedang berenang ditengah laut dengan menggunakan tutup fiber, barulah kemudian datang boat jaring nilon dari Langsa untuk membantu korban yang selamat itu. Sementara itu, Kasatpol Air, AKP Bukhari yang ditanyai Serambi mengakui adanya peritiwa tersebut. Katanya, kelima awak boat selamat setelah ditolong sebuah boat nelayan lainnya.(na)

Editor : bakri

Sumber:"Serambinews.com"

About the Author

Posted by Bahar.Nor on 10:18 AM. Filed under , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

By Bahar.Nor on 10:18 AM. Filed under , . Follow any responses to the RSS 2.0. Leave a response

0 comments for "Boat Diterjang Badai, Lima Awak Terlempar ke Laut"

Leave a reply